Apa beda plafon GRC dan PVC? Mengapa plafon rumah roboh? Bingung memilih antara plafon GRC atau PVC, ada baiknya jika Anda membaca ulasan berikut ini. Karena dalam ulasan berikut, akan dibahas tentang perbedaan antara plafon GRC dan juga PVC, serta beberapa alasan kenapa plafon rumah bisa roboh. Ini yang penting untuk Anda perhatikan, sebelum nantinya mengunjungi distributor plafon PVC Purwakarta, terutama untuk Anda yang tinggal di Purwakarta dan sekitarnya, guna membeli plafon yang tepat, sesuai kebutuhan.
Perbedaan plafon GRC dan PVC
Seperti distributor plafon umumnya, pada distributor plafon PVC Purwakarta juga terdapat berbagai macam jenis plafon, termasuk plafon jenis GRC, PVC dan juga jenis plafon lainnya. Untuk memilih dan mengenal tentang kedua jenis plafon tersebut, berikut perbedaannya untuk Anda :
1. Dari sisi bahan
Sudah pasti, bahan yang digunakan untuk membuat plafon GRC dan PVC berbeda.
- · Plafon GRC sendiri terbuat dari Glassfiber Reinforced Cement, atau dengan kata lain plafon yang satu ini terbuat dari material yang mirip seperti eternit,
- · Plafon PVC sendiri terbuat dari material bernama Polyvinyl Chloride atau material yang satu ini paling banyak digunakan untuk membuat pipa air.
2. Dari sisi kualitas dan ketahanan
Dari sisi kualitas, masing masing produk pastinya mempunyai kelebihan dan kekurangan masing masing. Ini akan jadi bagian yang penting untuk Anda perhatikan, dan memilih yang dinilai sesuai dengan kebutuhan.
- · Plafon GRC, plafon yang satu ini menawarkan plafon yang tahan air, tahan api, tahan akan suhu yang lembab, dan juga mudah untuk dibentuk. Namun kekurananya adalah bahan yang satu ini mudah sekali retak.
- · Plafon PVC, plafon yang satu ini, lebih tahan terhadap rayap, materialnya terbilang ringan, tahan terhadap air dan juga api.
3. Dari sisi desain
Selain bahan dan kualitas, perbedaan berikutnya juga terlihat dari sisi desain dari kedua plafon itu sendiri.
- · Plafon GRC, mempunyai desain yang terlihat mewah dan elegan.
- · Plafon PVC, mempunyai desain yang terlihat sederhana, namun tetap terlihat menarik untuk digunakan, mempunyai berbagai macam desain dan juga warna. Namun kekurangannya adalah material ini tidak dapat dicat ulang, melainkan harus diganti baru.
4. Tingkat pemasangan
Berikutnya adalah perubahan dari sisi pemasangan. Dimana yang membuat mudah atau tidaknya pemasangan plafon tersebut adalah berat dari material tersebut.
- · Plafon GRC. Proses pemasangannya terbilang sedikit sulit, dan bahannya pun agak berat.
- · Plafon PVC. Proses pemasangan plafon yang satu ini terbilang lebih mudah. Dilihat dari sisi berat material plafon, plafon jenis PVC terbilang lebih ringan ketimbang plafon GRC. Selain itu plafon PVC ini dinilai lebih lentur ketika dipasang di langit langit, dan juga mudah dibentuk sesuai desain yang diinginkan.
5. Harga
Berikutnya adalah tentang harga. Dimana ini akan jadi salah satu masalah yang cukup penting untuk Anda perhatikan, terutama ketika Anda memiliki budget terbatas, dan ingin memperoleh produk yang tepat, sesuai budget, dan pastinya berkualitas.
Dalam hal ini, plafon PVC mempunyai harga yang terbilang terjangkau ketimbang plafon GRC.
Alasan kenapa plafon rumah roboh
Pernahkah Anda mengalami plafon yang roboh atau runtuh! Apakah Anda tahu alasan atau penyebab dari runtuhnya plafon tersebut, berikut alasannya untuk Anda :
1. Faktor usia
Alasan pertama, kenapa plafon rumah Anda bisa roboh adalah faktor usia. Dimana plafon pada beberapa tahun yang lalu, lebih pada penggunaan triplek, atau material yang mudah dimakan usia. Atau dengan kata lain, ketika sudah termakan usia, maka plafon tersebut akan rusak, dimakan rayap, lembab karena sering terkena air, dan yang lainnya.
2. Plafon tidak tahan air
Penyebab berikutnya kenapa plafon rumah sering roboh adalah karena plafon rumah Anda tidak tahan air. Dimana saat ini memang terdapat beberapa material plafon yang mudah sekali roboh ketika terkena air secara terus menerus. Salah satu jenis plafon yang paling mudah rusak, terkena air yaitu plafon Gypsum.
3. Proses pemasangan yang kurang tepat
Adapun alasan berikutnya adalah karena proses pemasangan plafon yang kurang tepat, atau posisi plafon dipasang secara kurang tepat. Mengingat pemasangan plafon tersebut, tentunya tidak sembarangan, akan ada hitungan tertentu, untuk memasang plafon tersebut. Apalagi jika plafon dipasang secara tumpang tindih, selain mengurangi estetika plafon, juga membuat bobot pada plafon tersebut jadi bertambah. Ini juga yang membuat kekuatan dari plafon jadi berkurang.
4. Sekrup pada plafon tidak kencang
Hal berikutnya yang jadi penyebab plafon mudah roboh adalah sekrup pada plafon yang tidak dipasang secara baik. Ini yang membuat plafon jadi renggang dan mudah ambruk. Itu artinya Anda perlu memastikan, bahwa sekrup yang dipasang pada plafon kencang, agar plafon rumah Anda tetap berdiri kokoh.
5. Plafon tidak dipasang oleh orang yang ahli
Masalah yang umum terjadi adalah plafon rumah dipasang sendiri. Sepintas memang terlihat tidak masalah, namun jika tidak dipasang dengan baik, sudah tentu hal tersebut akan membuat daya tahan plafon berkurang.
Lain halnya ketika Anda menggunakan jasa atau tukang pasang plafon, sudah pasti, plafon akan terpasang dengan baik, kokoh, dan pastinya membuat plafon tersebut jadi tahan lama.
Pentingnya mengunjungi distributor PVC
Dari ulasan di atas, sedikit banyak, Anda sudah mengerti bahwa mencari plafon yang tepat, berkualitas dan tahan lama, penting. Itu sebabnya, sebaiknya Anda melakukan konsultasi dengan pihak distributor plafon PVC Purwakarta terlebih dahulu, dalam membantu Anda memilih, menggunakan bahkan memasang plafon yang tepat, dan sesuai kebutuhan.